Jika kalian pengguna Desktop Environment Unity di Ubuntu 12.04 pasti tahu kalau border di Dash Unity kalian agak sedikit tebal seperti gambar di bawah ini :
Bagi saya itu kurang manis dilihat, nah jika kalian berpikiran sama seperti saya tenang saja ada sedikit trik untuk mempertipis tampilan border Dash Unity tersebut. Simak tutorial berikut ya :D
1. Pertama download perlengkapannya dulu dengan mengklik disini
2. Setelah itu ekstrak file tersebut sehingga muncul sebuah folder bernama no_dash_border
3. Sekarang buka terminal dan ketikkan baris perintah berikut :
gksu nautilus /usr/share/unity/5/
4. Kemudian kopikan seluruh isi file yang ada di dalam folder no_dash_border tadi ke dalam jendela nautilus yang baru terbuka tadi.
5. Terakhir log out Ubuntu kalian lalu log in kembali, dan walaa! lihat sekarang border Unity Dash kalian sudah tipis. :D
Jika kalian ingin mengembalikan Unity Dash Border kalian seperti semula, tinggal ketikkan perintah berikut di terminal :
sudo apt-get -f install unity
Semoga bermanfaat :)
SUMBER
No comments:
Post a Comment