Bagi orang yang suka download-download film pasti sudah tidak asing lagi dengan ekstensi file yang satu ini. Nah, berhubung ekstensi file .001 .002 ini tidak akan bisa berfungsi sebelum di gabungkan, maka kita perlu untuk menyatukannya. Jika di Windows terkenal dengan software-software pihak ketiga seperti HJSplit, JJsplit, dan lain-lain. Lalu bagaimana jika di Ubuntu? Ternyata di Ubuntu tidak perlu menggunakan software atau aplikasi-aplikasi tambahan untuk menyatukan file .001 .002. Silahkan disimak cara berikut :
Cara menyatukan file .001 .002 di Ubuntu
1. Pertama-tama rename file-file ekstensi .001 .002 tersebut menjadi nama yang pendek dan SAMA. Misalnya dari yang bernama TwilightSaga2012BRrip.mkv.001, kan ribet tuh. Edit aja jadi tw.mkv.001, tw.mkv.002, tw.mkv.003 biar gampang. Setelah itu pindahkan semua file tersebut didalam satu folder. Misalnya disini saya letakkan di folder /home/rizal/film.
2. Setelah semua langkah diatas dilakukan, saatnya kita pindah ke terminal. Ketikkan ini :
$ cd film
$ cat tw.mkv.001 tw.mkv.002 tw.mkv.003 > tw.mkv
Sekarang coba buka filmnya, pasti bisa :D
Semoga bermanfaat :)
No comments:
Post a Comment